Audio Hisnul Muslim Oleh Syaikh Sa'ad Al-Ghamidi

Audio Hisnul Muslim Oleh Syaikh Sa'ad Al-Ghamidi


 

Foto diatas merupakan foto Syaikh Sa'id bin Ali bin Wahf Al-Wahthani

 

     Pernahkah kalian mendengar kalimat "Hisnul Muslim"?

        Ya Betul, Hisnul Muslim atau yang memiliki sebutan lengkap "Hisnul Muslim min Adzkaril Kitabi Was Sunnah" yang jika diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia berarti Perisai/Benteng seorang Muslim. 

    Kenapa disebut perisai ?

        Karena adanya buku tersebut diharapkan dapat diamalkan oleh seluruh kaum muslimin di seluruh dunia sebagai doa, zikir dan wirid sehari-hari. Buku Hisnul Muslim karya Syaikh Sa'id Bin Ali Bin Wahf Al-Qahthani telah banyak di terjemahkan ke berbagai bahasa di dunia. Syaikh Sa'id bin Ali bin Wahf Al-Qahthani merupakan seorang alim dan juga penulis produktif, Syaikh Sa'id lahir di desa bernama Al-Arin di daerah Asir pada tahun 1952. Beliau merupakan penulis banyak buku buku ternama, dan hisnul Muslim jadi salah satu karya beliau yang paling terkenal. Diketahui bahwa Syaikh Sa'id meninggal pada tanggal 1 oktober tahun 2018 akibat dari penyakit yang diidapnya yaitu kanker liver.

    Semoga Allah merahmati beliau dan melapangkan kuburnya.

        Dalam buku yang beliau susun tersebut terdapat sekitar 130-an doa zikir dan Wirid. Diantaranya yaitu zikir ketika bangun tidur, bacaan shalat, zikir setelah shalat, zikir pagi dan petang, doa masuk  wc, doa bangun tidur, doa, doa untuk mayat dan masih banyak lagi.

        Pada kesempatan kali ini, kami akan membagikan sekitar 70an audio yang dibawakan oleh Syaikh Sa'ad Al-Ghamidi, yang merupakan isi dari buku Hisnul Muslim tersebut.

 


Syaikh Sa'ad Al-Ghamidi-Hisnul Muslim Download
01. Muqaddimah
02. Doa Bangun Tidur
03. Doa Masuk Kamar Mandi
04. Doa keluar Kamar Mandi
05. Doa Setelah Wudhu
06. Doa Keluar Rumah
07. Doa Masuk Rumah
08. Doa Pergi Ke Masjid
09. Doa Masuk Masjid
10. Doa Keluar Masjid
11. Doa Ketika Mendengarkan Adzan
12. Doa Iftitah
13. Doa Iftitah Ketika Shalat Qiyamul Lail
14. Doa Ruku
15. Doa Bangun Dari Ruku
16. Doa Sujud
17. Doa Sujud Ketika Shalat Qiyamul Lail
18. Doa Sujud Tilawah
19. Doa Duduk Diantara Dua Sujud
20. Doa Tasyahud
21. Doa Setelah Tasyahud Akhir Sebelum Salam
22. Dzikir Setelah Shalat
23. Doa Shalat Istikharah
24. Dzikir Pagi dan Petang
25. Doa Ketika Di Malam hari
26. Doa Sebelum tidur
27. Doa Apabila merasa Takut dan Kesepian Ketika Tidur
28. Doa Qunut Witir
29. Doa Setelah Shalat Witir
30. Doa Perlindungan Kepada Anak
31. Doa Penawar hati Yang Duka
32. Doa Orang Yang Mengalami Kesulitan
33. Doa Untuk Kesedihan yang Mendalam
34. Doa Apabila Ada Orang Meninggal dan Apabila Tertimpa Musibah
35. Mengajari orang Yang Akan Meninggal Dunia (Talqin)
36. Doa Memejamkan Mayat dan Takziyah
37. Doa Dalam Shalat Jenazah
38. Doa Untuk Mayat Anak Kecil
39. Doa Untuk Belasungkawa
40. Doa Ketika Memasukkan Mayat Ke Liang Lahat
41. Doa Setelah Mayat Dimakamkan
42. Doa Ziarah Kubur
43. Doa Apabila Ada Angin Ribut
44. Doa Ketika Ada Halilintar
45. Doa Untuk Meminta Hujan
46. Doa Apabila Hujan Turun
47. Doa Melihat Bulan Tanggal Satu
48. Doa berbuka Puasa
49. Doa Apabila Berbuka Di Rumah Orang
50. Doa Sebelum Makan
51. Doa Apabila Lupa berdoa Sebelum Makan
52. Doa Setelah makan
53. Doa Tamu Kepada Orang Yang Memberi Makan
54. Doa Apabila Melihat Permulaan Buah
55. Doa Pengantin Kepada Dirinya
56. Doa Kepada Pengantin
57. Doa Ketika Bersin Dan Jawabannya
58. Doa Pelebur Dosa Majelis
59. Tuntunan Dan Doa Ketika Marah
60. Bacaan Apabila Mencitai Orang Karena Allah dan Balasannya
61. Doa Naik Kendaraan dan Bepergian
62. Doa Masuk Desa Atau Kota
63. Doa Masuk Pasar
64. Doa Agar Bisa Melunasi Hutang
65. Doa Musafir Kepada Orang Yang Ditinggalkan
66. Doa Orang Mukmin Kepada Musafir
67. Doa Musafir Ketika Kembali
68. Doa Apabila Ada Sesuatu yang Menyenangkan
69. Doa Apabila Ada Sesuatu yang Tidak Menyenangkan
70. Doa Talbiyah
71. Doa Anatara Ruku yamani dan Hajar Aswad
72. Doa Ketika Diatas Bukit Safah Dan Marwah
73. Doa Pada Hari Arafah
74. Doa Ketika Di Masy_Aril Haram

     

    Jika Link diatas dirasa cukup banyak dan kalian ingin mengunduh keseluruhan file dari audio Hisnul Muslim ini. Kalian bisa mendownload lewat link dibawah ini:

  

       

     Demikianlah bacaan Hisnul Muslim ataupun Perisai bagi Kaum Muslimin yang dibacakan oleh Syaikh Sa'ad Al-Ghamidi. Kami berharap dengan adanya audio ini benar benar menjadi perasi bagi kaum muslimin untuk diamalkan dalam kehidupan sehari hari. Disisi lain membaca dzikir juga bermanfaat untuk menentramkan hati, seperti firman Allah dalam surat Ar-Ra'd ayat 28 yang artinya: 

    “Yaitu orang-orang yang beriman, dan hati mereka aman tentram dengan dzikir pada Allah, ingatlah dengan dzikir pada Allah itu, maka hati pun akan merasa aman dan tentram.” (QS Ar-Ro’d;28).

Maka dari itu hendaknya kita selalu berdzikir dan bermunajat kepada Allah setiap harinya. Nantikan unggahan-unggahan terbaru dari kami.